Belakangan ini saya banyak sekali disibukkan dengan beberapa pertanyaan yang garing, dan saya tidak tau kenapa saya males sekali untuk menjawab. Mungkin di antara anda pun terkadang juga mengalami hal yang sama seperti saya. Dari sekian banyak pertanyaan yang masuk, hanya sedikit sekali yang memberikan tanggapan alasan atau pertanyaan sekitar konten atau isi blog. Mengapa komentar tidak harus dibalas? Di bawah ini akan saya uraikan secara umum, anda semua dilarang protes. karena ini adalah pertanyaan saya sendiri dan saya jawab sendiri. Kalau tidak berkenan silahkan buat pertanyaan sendiri dan anda jawab sendiri.
- Yang punya blog malas menjawab komentar karena komentar yang tertinggal hanya komentar itu-itu saja. Setelah sekian lama bergelut di dunia bloging dan hanya komentar itu-itu saja, tentu empunya blog menjadi bosan
- Yang punya blog memang hanya membutuhkan komentar anda tanpa perlu harus menjawabnya. Karena komentar seperti "nice info, ditunggu komen baliknya, di tunggu postingan selanjutnya. nice blog" adalah komentar pasaran, sudah beredar sejak jaman dahulu kala, maka komentar seperti itu tidak akan dijawab oleh yang punya blog, sudah basi...!
- Yang punya blog adalah seorang yang teramat sibuk, sehingga hanya buang waktu kalau hanya untuk membalas komentar anda yang tidak ada harganya.
- Yang punya blog ada beberapa yang type blowalker setelah menulis artikel, lalu blogwalking.menyuruh anda meninggalkan komentar, tapi dia sendiri malah molor tanpa merespon komentar anda.
Akan tetapi dari 4 jawaban yang saya temukan, sepertinya alasan yang nomer 1 dan 2 yang paling banyak, komentar kita hanya komentar basa-basi, makanya tidak perlu balasan karena memang tidak perlu di balas. Makanya saya tidak marah kalau komentar saya tidak dibalas, karena terkadang komentar yang tinggalkan juga komentar basa basi makanya dibalas seenaknya pula oleh yang punya blog..
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website
2 comments:
mas..tlg dibantu, sy udah upload template "johny palelu peang" dgn invoice email tapi kok error ke paypalny ya mas??
benar sekali
Post a Comment